Aneka makanan yang lembut seperti puding memang selalu memberikan citarasa dan tampilan yang sangat menarik perhatian terutama bagi anak-anak yang sangat suka sekali dengan makanan yang berwarna warni, puding memang terkenal dengan rasanya yang manis, teksturnya yang lembut dan kenyal serta tampilannya yang indah jadi sudah tak heran lagi jika banyak orang yang sangat suka menikmati makanan yang satu ini. Aneka variasi dari puding memang sangat menarik perhatian, untuk itu kami akan memberikan sebuah resep tentang cara membuat puding, dimana puding yang kami sajikan ini adalah puding telur ceplok yang kenyal dan lembut.
Puding telur ceplok ini untuk cara pembuatannya sama seperti puding-puding pada umumnya, yang membedakan hanyalah bentuk atau tampilan dari puding yang sangat menarik yaitu seperti halnya ceplok telur ayam yang sudah digoreng. Jadi bagi bunda yang kebetulan anak-anaknya suka sekali dengan puding, rasanya tidak ada salahnya jika sesekali menghadiahi anak-anak dengan cara membuatkannya sepiring puding telur ceplok yang segar. Jika belum tau tentang resep dan cara membuatnya jangan khawatir, simak dan ikutin saja resep yang dibawah ini.
Puding Telur Ceplok |
Bahan untuk puding 1 (putih telur)
- 1 sachet bubuk agar-agar warna putih
- 120 gram gula pasir
- 4 saschet susu putih kental manis
- ½ sdt bubuk vanili
- 800 mil air putih yang sudah matang
- Cup plastic untuk cetakan secukupnya
Bahan untuk puding 2 (Kuning telur)
- 1 sachet bubuk agar-agar nutrijel
- 4 tetes pewarna makanan warna kuning
- 100 gram gula pasir putih
- 2 sachet susu putih kental manis
- 400 mil air putih matang
- Cetakan apem secukupnya
Cara membuat puding telur ceplok sederhana
Langkah pertama yaitu membuat puding putih telur, caranya
Langkah pertama yaitu membuat puding putih telur, caranya
- Rebus air putih dengan menambahkan bubuk agar-agar, gula pasir dan bubuk vanili sampai mendidih sambil diaduk-aduk.
- Menjelang matang, tuangkan susu putih kental manis, aduk-aduk sampai larut kemudian matikan api lalu angkat dan tiriskan sejenak.
- Siapkan cup plastic untuk cetakan kemudian tuangkan adonan puding selagi hangat secukupnya dan biarkan sampai puding membeku.
Langkah kedua membuat puding kuning telur, caranya
- Rebus air putih dengan api sedang kemudian masukkan bubuk agar-agar nutrijel, gula pasir dan beri sedikit tetesan pewarna makanan dan masak sambil diaduk-aduk sampai mendidih.
- Setelah mendidih tuangkan susu putih kental manis, aduk sampai larut kemudian angkat dan tiriskan sejenak.
- Siapkan cetakan apem kemudian tuangkan adonan puding kunign telur setengahnya saja, lakukan sampai selesai dan diamkan sampai puding membeku.
Langkah terakhir
- Siapkan semua puding putih telur yang sudah beku kemudian satukan puding kuning telur diatasnya, lakukan sampai semua puding serupa dengan ceplok telur, setelh itu masukkan kedalam kulkas selama 1 jam.
- Setelah dingin sajikan puding telur ceplok ini supaya terasa lebih segar.
Demikianlah Cara Membuat Puding Telur Ceplok dengan tampilannya yang menarik dan rasanya yang segar. Bagi bunda yang puta-putrinya suka dengan puding, tidak ada salahnya jika sesekali bisa membuat dan menghidangkan puding telur ceplok ini sebagai cemilan yang enak dan menyehatkan untuk keluarga.