-->

Resep Membuat Puding Kentang Coklat Spesial 2016

Kentang merupakan salah satu bahan makanan yang bisa diolah dengan berbagai cara, bisa dijadikan sebagai menu masakan yang diolah menjadi sup kentang, tumis kentang, bisa juga diolah menjadi sebuah makanan ringan seperti mengolahnya menjadi stik kentang, keripik kentang, dan bisa juga diolah menjadi sebuah kue atau puding yang lembut dan manis. Tapi di kesempatan update kali ini admin akan membahas resep unutk membuat kentang menjadi sebuah puding, udah pada gak sabar bukan untuk mengetahuii cara membuatnya, Yuuk sobat siapkan terlebih dahulu bahan seperti yang sudah tertera di bawah berikut... !
Resep Membuat Puding Kentang Coklat
Puding Kentang Coklat

Bahan bahan

  • 1 sdt tepung meizena
  • 7 sdt gula putih / gula pasir
  • 3 gelas air putih matang / setara dengan 600 mil
  • ¼ kg kentang yang masih segar
  • 4 sdt bubuk susu coklat
  • 1 sachet bubuk agar-agar plain

Cara membuat puding kentang coklat lembut dan manis


Langkah pertama
  1. Kentang yang sudah disiapkan terlebih dulu dicuci / dibersihkan, kemudian dikukus atau direbus hingga kentangnya matang dan agak lunak.
  2. Setelah kentangnya matang, angkat lalu tiriskan sejenak.
  3. Kupas kentang dari kulitnya lalu masukkan kedalam blender, tambahkan dengan bubuk susu coklat, bubuk agar-agar plain, tepung meizena, meizena dan tuangkan 1 gelas ir putih.
  4. Blender dengan kecepatan tinggi hingga semu bahan untuk puding tercampur rata dan kalis.

Langkah kedua
  1. Bahan adonan yang sudah dihaluskan kemudian dimasak dengan api sedang, sambil diaduk tambahkan dengan 2 gelas air putih dan masak hingga adonan puding mendidih dan agak mengental.
  2. Siapkan cetakan lalu basahi dengan sedikit air supaya tidak lengket, selanjutnya tuangkan semua adonan kedalam cetakan, biarkan sampai dingin atau uap panasnya berkurang.
  3. Setelah dingin masukkan adonan puding kedalam lemari es, simpan hingga puding agak mengeras dan dingin.
  4. Setalah itu potong puding menjadi beberapa bagian kemudian sajikan dipiring untuk dinikmati.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments