-->

Cara Lebih Aman Berinternet Dengan Wifi Gratisan

WiFi atau biasa disebut jaringan internet nirkabel, sering kita temukan hampir di seluruh sudut kota. Mulai dari jalan raya, hotel, restoran, kafe, kedai kopi, hingga di bus juga ada. Namun, Anda perlu waspada karena aktivitas ini dapat menjadi celah yang digunakan oleh para hacker untuk meretas data pribadi Anda lewat jaringan WiFi palsu atau abal-abal. Jika Anda tidak berhati-hati dan terpancing dalam menggunakan jaringan WiFi, maka akses login kredensial Anda dapat dengan mudah untuk dicuri. Tetapi, untuk membedakan jaringan palsu yang sudah banyak bertebaran tidak mudah. Maka saran terbaik adalah untuk menghindari penggunaan WiFi pada tempat umum yang kurang bisa menjaga kerahasiaan dan sebaiknya menghubungkan perangkat Anda dengan internet ketika Anda berada di rumah atau dengan data mobile yang Anda kini miliki.
Cara Lebih Aman Berinternet Dengan Wifi Gratisan
Cara Lebih Aman Berinternet Dengan Wifi Gratisan

Berikut ada 6 cara yang dapat dilakukan untuk melindungi Anda dari ancaman tersebut :

1. Jangan percaya dengan jaringan WiFi yang tidak membutuhkan password
Para ciber umumnya menggunakan jaringan seperti ini untuk melacak data pribadi seorang pengguna. Jaringan yang memerlukan kata sandi nyatanya juga tidak dapat sepenuhnya dipercaya. Para penjahat dapat juga dengan mudah untuk mengetahui kata sandi yang digunakan seorang user, yang sedang terhubung dengan jaringan WiFi pada sebuah cafe ataupun pusat perbelanjaan. Kemudian mereka menggunakannya untuk menciptakan sebuah jaringan WiFi palsu dengan nama yang sama.

2. Matikan WiFi di saat Anda tidak menggunakannya
Langkah ini berguna untuk melindungi data Anda dan membantu menghemat daya baterai perangkat Anda. Periksalah apakah perangkat Anda secara otomatis dapat terhubung dengan jaringan WiFi atau tidak, jika ya, maka segera matikanlah. Selain itu, tindakan ini juga dapat melindungi Anda dari mode pelacakan yang dipergunakan oleh berbagai kalangan organisasi. Misal saja, ketika Anda berada di sebuah pusat perbelanjaan dengan WiFi yang diaktifkan, tentunya ponsel Anda akan segera mencari jaringan yang tersedia dan pada saat yang sama mentransmisi alamat MAC yang dimiliki oleh masing-masing dari setiap ponsel.

3. Membatasi kebutuhan
Sebaiknya ketika kita menggunakan WiFi publik gratis, jangan pernah menggunakannya untuk membuka akun perbankan atau layanan penting lainnya. Bila sangat perlu, sebaiknya gunakan saja koneksi data mobile Anda.

4. Pastikan situs yang anda kunjungi menggunakan HTTPS
Beberapa situs menunjang https yang dapat mengenkripsi apapun yang Anda kirim dan terima dari situs tersebut. Contoh seperti, Google, Wikipedia dan juga Facebook dapat melakukan hal tersebut. Bila memungkinkan, maka sebaiknya aktifkan pengaturan seperti ini untuk semua layanan penting yang Anda miliki.

5. Menggunakan Plug in atau Aplikasi khusus
Saran saya bagi pengguna Google Chrome, Firefox dan Opera. Bila Anda sering berpergian dan selalu online menggunakan laptop saat berada di cafe, hotel ataupun lokasi umum lainnya, maka unduhlah plug in atau aplikasi khusus yang dapat membantu dalam mengakses Internet secara aman. Disarankan untuk selalu menggunakan HTTPS dari Electronic Frontier Foundation (EFF).

6. Gunakan VPN
Pertimbangkan terlebih dahulu jika sedang berselancar di dunia maya untuk menggunakan selalu jaringan Virtual Private Network (VPN). Hal tersebut baik untuk dalam melindungi data Anda karena layanan VPN dapat mengenkripsi semua data yang Anda kirimkan. Pada umumnya, sebuah koneksi VPN mengharuskan si pengguna untuk membayar, tapi Anda tak perlu kuatir karena kini dapat mencari versi gratisnya, yaitu seperti, Pro-XPN, Cyber Ghost, Your Freedom, dan juga HotSpot Shield.

Demikian beberapa cara aman internetan dengan Wifi gratisan yang tersebar di seluruh sudut kota. Anda dapat menggunakan cara ini di semua platform smartphone, laptop serta komputer. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda dan selamat mencoba.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments