-->

Resep Membuat Siomay Ayam Bumbu Kacang Sederhana

Berbicara tentang siomay, Siapa yang tak kenal dengan nya, makanan yang bulat kenyal dengan ditaburi dengan olahan bumbu kacangnya yang gurih membuat makanan ini sangat enak sekali untuk dicicipi. Sehingga tak jarang jika banyak orang yang menjualnya, hal ini membuktukan bahwa banyaknya orang yang mengemari makanan siomay ini.

Siomay sangat beraneka ragam jenisnya berdasarkan rasa ada siomay ikan, ada juga siomay yang disajikan dengan kuah dan ada juga juga yang disajikan dengan bumbu kacang mungkin siomay ini yang sering kita temui. Namun saat ini masih belum banyak pedagang yang menjual siomay dengan bahan dasarnya daging ayam, mungkin karena harga daging ayamnya yang sangat mahal jadi siomay daging ayam ini tidak terlalu diutamakan. Siomay ayam sangat lezat untuk dinikmati apalagi saat berkumpul bersama teman atau keluarga besar hal ini akan memberikan Susana yang lebih sempurna lagi. Karena kebetulan siomay ini belum banyak yang berjualan, kali ini kami akan memberikan resep  membuat siomay ayam yang barangkali sahabat ingin belajar membuatnya dirumah jadi jangan risau tinggal simak saja uraiannya disini yang akan kami sajikan secara lengkap beserta cara membuat bumbu kacangnya.
Resep Siomay Sambal Kacang
Siomay Sambal Kacang

Bahan Bahan
  • ½ kg potongan daging ayam
  • ¼ kg tepung terigu / tepung meizena
  • 1 butir telur ayam kampung
  • 1 batang bawang daun
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • Margarin secukupnya
  • Garam, lada bubuk, dan gula pasir secukupnya
  • 3 sendok makan kaldu ayam
  • Tahu putih, kentang, kol (untuk pelengkap)
  • kecap manis, saus, sambal dan perasan jeruk nipis, bawnag goreng(untuk pelengkap)
Bahan Bumbu
  • ¼ kg kacang tanah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 5 buah cabai rawit merah (sesuai selera pedas)
  • 2 gelas air putih matang
  • 3 lembar daun jeruk
  • Garam, lada bubuk dan gula pasir secukupnya
Cara membuat siomay ayam kenyal dan bumbu kacang
  1. Bersihkan daging ayam kemudian cincang halus masukkan kewadah.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan bawang, garam, lada bubuk dan gula pasir sambil diulek sampai halus.
  3. Masukkan bumbu yang sudah halus kedalam wadah daging ayam, tambahkan tepung meizena dan telur ayam, aduk sampai semua bahan tercampur dan jangan lupa masukkan kaldu ayam sampai adonan siomay agak mengenyal.
  4. Lalu bentuk adonan siomay seperti siomay biasanya sampai selesai.
  5. Panaskan panci dengan diberi air, kemudian kukus semua adonan siomay, kukus juga kol yang sudah dibentuk, kentang yang sudah dikupas, dan tahu putih sampai semuanya matang kira-kira membutuhkan waktu 30-40 menit.
  6. Sambil menunggu adonan siomay matang kita buat bumbu saus kacangnya.
  7. Kemudian goreng kacang tanah sampai matang kemudian ulek sampai halus, tambahkan bawang putih, kemiri, cabai rawit dan irisan daun jeruk sambil diulek sampai semua bumbu kacang tercampur.
  8. Berikan garam, lada bubuk, dan gula pasir jangan lupa tambahkan air matang sambil diaduk secara perlahan sampai saus kacang agak mengental dan sisihkan.
  9. Setelah adonan siomay matang potong-potong dan sajikan dipiring siomay ayam, tahu putih, kol, dan kentangnya.
  10. Setelah itu lumuri dengan saus kacang dan taburi dengan bawang goreng diatasnya.
  11. Berikan juga perasan air jeruk nipis, kecap manis dan sambal sebagai pelengkapnya.
  12. Dan siomay ayam kenyal bumbu kacang sudah siap untuk dinikmati.
Nah Hanya begitu saja sobat proses tentang membuat siomay ayam yang telah kami sajikan, mudah sekali bukan proses dan cara membuatnya. Sahabat bisa segera coba membuatnya dirumah nih agar bisa disajikan sebagai cemilan buat keluarga tercinta. Sekian resep dari kami semoga dapat membantu sahabat semua.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments